Menyusui itu Merupakan Suatu KETERAMPILAN

Hai Mommies: 
Tahukah ibu bahwa menyusui itu merupakan suatu KETERAMPILAN yang bisa dipelajari, di samping memang kepintaran naluriah yang diberikan Allah bagi kita?😍" Agar proses menyusui dapat berjalan lancar, maka seorang ibu harus terampil menyusui

Agar ASI dapat mengalir dari payudara ibu ke bayi secara efektif. Pemahaman tentang POSISI dan PERLEKATAN bayi pada payudara ibu menjadi kunci utama kesuksesan menyusui.

Nahh...berikut ini adalah posisi tubuh ibu dan bayi yang baik saat menyusui: 


  1. Posisi muka bayi menghadap payudara ibu (chin to breast) 
  2. Perut-dada bayi menempel pada perut-dada ibu (chest to chest) 
  3. Seluruh badan bayi menghadap ke badan ibu hingga telinga bayi membentuk garis lurus dengan dengan lengan dan leher bayi.
  4. Ada kontak mata antara ibu dan bayi (Nahhh...jadiiii, dilarang main FB/IG/ sejenisnya saat menyusui ya Mommiess...hehehhehehh, plisss plisss)
  5. Pegang bagian belakang bahu jangan kepala bayi. 
  6. Kepala bayi terletak di lengan ibu.
Lalu...bagaimana perlekatan bayi dan ibu yang baik?? 
Ini dia jawabannya:
1. dagu bayi menyentuh payudara.
2. mulut terbuka lebar.
3. bibir bawah terputar (memble) keluar.
4. lebih banyak aerola (area hitam/coklat pd payudara) yg terlihat dibanding bagian bawah.
5. tidak menimbulkan rasa sakit pada puting susu

(Nah....mom, ini dia yg sering dikeluhkan mommies saat hari2 pertama menyusui. Jadi...sekarang udah paham dong ya, kalau sakit pada puting berarti perlekatannya belum tepat...😅😅)

Semoga bermanfaat ya mom....Selamat Menyusui Ibu!😍