Ini Tips Polisi Ketahui Mesin ATM yang Di-skimming
Berita Islam 24H - Beberapa pekan ini, marak kasus skimming atau pencurian data melalui mesin Anjungan Tunai Mandiri (ATM) yang berujung pada pembobolan sejumlah uang milik nasabah. Menanggapi hal ini, bagaimana tips dari polisi?
Saat ditemui di Kantor Humas Polda Jatim, Jalan Ahmad Yani, Surabaya, Kabid Humas Polda Jatim Kombes Pol Frans Barung Mangera memberikan beberapa tips.
"Pertama nasabah harus melihat lubang kartu ATM, apakah ada scanner di dalamnya," ujar Barung pada Rabu (21/3/2018).
Scanner tersebut, lanjut Barung berfungsi sebagai alat untuk menyalin data di ATM nasabah. Selanjutnya, data itu akan digunakan pelaku bertransaksi hingga mengambil sejumlah uang dari ATM korban.
Namun, ketika dirasa cukup susah menilik alat scanner yang ada di lubang kartu ATM, Barung memiliki beberapa cara lain. Yakni mencoba menggerakkan lubang tersebut.
"Jika lubangnya mudah digerakkan, coba buka, pasti biasanya ada mesin scanner di dalamnya," tambah Barung.
Namun, Barung menambahkan jika mesin ATM dirasa tidak memiliki hal-hal mencurigakan seperti yang dia jabarkan, pengguna ATM bisa dengan aman melakukan transaksi.
Kendati demikian, Barung berpesan kepada nasabah untuk tetap tenang karena polisi telah menemukan beberapa alat scanner pada mesin ATM. Selain itu, semua perbankan di Indonesia telah mendapat instruksi dari Bank Indonesia untuk melakukan pengecekan terhadap mesin ATM.
"Sudah ada instruksi dari Bank Indonesia, dan sudah dilakukan inspeksi dari setiap bank-bank," lanjut Barung. [b-islam24h.com / detik]