Habib Rizieq Syihab (ilutrasi-inet) |
Tarbawia - Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Syihab (HRS) menyatakan dengan terbuka terkait sosok yang layak menjadi calon Presiden (Capres) dalam pemilihan Presiden (Pilpres) 2019 mendatang.
Hal ini seperti disampaikan HRS dalam ceramahnya di Jawa Barat sebelum dirinya menetap di Makkah Al-Mukarramah.
" Doktor Kiyai Haji Ahmad Heryawan. Beliau seorang ustadz, kiyai, hafal Al-Qur'an, pimpinan pondok pesantren, jadi Gubernur Jawa Barat. Bagus gak?" kata HRS menyampaikan kepada jamaah pengajian.
Laki-laki yang menjadi khatib dalam Shalat Jum'at 212 di Monas Jakarta ini menyatakan, Presiden tidak harus dari suku Jawa. Anak bangsa yang terlahir dari suku Sunda pun, menurutnya, layak untuk menjadi Presiden Republik Indonesia.
"Kelihatannya Presiden yang akan datang mesti orang sunda nih. Setuju gak?" katanya disambut takbir jamaah pengajian.
Pada masa kepemimpinan Ahmad Heryawan, menurut HRS, Jawa Barat berhasil dikelola dengan baik dan bagus. Berprestasi.
"Dua kali jadi Gubernur, Jawa Barat rapi, bagus, betul?" tegasnya.
Selain itu, menurut HRS, laki-laki yang akrab disapa Aher ini juga hormat kepada para ulama dan kiyai. "Sama ulama-kiyai, sopan santun dijaga. Pondok-pondok pesantren dijaga, diperhatikan. Betul?" tanyanya retoris kepada jamaah.
Ia menyimpulkan, sosok Aher ini pantas menjadi pemimpin Indonesia yang merupakan negara mayoritas Muslim. "Kalau yang begini naik jadi Presiden, pantas (atau) tidak?" pungkasnya. [Tarbawia]