Profil Singkat Sonia, Istri Muzammil Hasballah yang Curi Perhatian

Subuh di Masjid Agung Al-Makmur, Banda Aceh, Aceh yang dilaksanakan sekitar pukul 05.20 WIB.
"07.07.17 at Masjid Agung Al-Ma'mur (Oman) Banda Aceh. 13 Syawal di hari Jumu'ah. Saya diberi amanah memimpin Subuh berjamaah. Di waktu yg masih barakah, kami juga kan ikrarkan akad nikah. InsyaAllah," tulis Muzammil di akun Instagram miliknya.

Sebagaimana dimuat salah satu media online, Muzammil mengajak jemaah untuk sujud Tilawah ketika melaksanakan Salat Subuh. Ia menyampaikan panduannya dan akan membaca ayat-ayat Sajadah. "Mari kita salat seolah-olah ini salat kita yang terakhir," tuturnya melalui alat pengeras suara.

Usai salat, terselenggara tausyiah singkat yang disampaikan Ustaz Fakhruddin Lahmuddin. Kemudian, panitia masjid mengumumkan akad nikah Muzammil digelar sekitar pukul 06.00 WIB.

Sebelumnya, undangan pernikahan Muzammil, seperti diketahui, viral di media sosial. Dalam undangan tersebut, Muzammil mengajak masyarakat untuk melaksanakan salat Subuh bersama yang kemudian dilanjutkan dengan menghadiri akad nikahnya.

Awalnya, Muzammil Hasballah dikenal lewat suara indahnya ketika melantunkan Al Quran. Tak sedikit dari video-video salah satu mahasiswa ITB ini yang tengah melantunkan ayat Al Quran atau sedang mengimami salat jadi viral di media sosial.


Siapakah Sonia Ristanti yang dinikahi Muzammil Hasballah?
Kabar bahagia kini datang dari Qari muda Indonesia Muzammil Hasballah (24) yang melangsungkan akad nikah pagi tadi, Jumat (7/7) di Aceh. Pernikahan tersebut menjadi viral, setelah undangannya diunggah di akun Instagram pribadi milik Muzammil @muzamilhb beberapa hari yang lalu.

Perempuan yang kini menjadi istri Muzammil diketahui bernama Sonia Ristanti yang ternyata adalah adik kelasnya sewaktu duduk di sekolah menengah atas (SMA). Sonia sendiri, baru lulus dari Universitas Syiah Kuala, Aceh pada tahun 2017 ini.

Di akun Facebook-nya, Sonia menulis kuliah di bidang Teknik Geofisika Universitas Syiah Kuala. Ia sekolah di SMAN 10 Fajar Harapan Banda Aceh.

Sementara Di Instagram, Netizen ramai mengomentari Akad nikah Muzammil bersama Sonia tersebut. Seperti ucapan selamat dari akun @ilhamsyafrinal yang menulis 'Barakallah, selamat ya kak @muzammilbh', @aivonna yang menulis 'merinding abis itu akad'.


Ada juga yang menulis komentar karena merasa sakit hati melihat Muzammil menikah, seperti akun @bonnangplankton17 yang menulis 'potek hati adek bang' dalam kolom komentar.

Muzammil sebelumnya telah mengunggah undangan akad nikah di Masjid Agung Al-Ma'mur (Oman) Banda Aceh pukul 05.00 WIB, dengan didahului pelaksanaan shalat Subuh berjamaah.  "Bismillah.. undangan terbuka buat seluruh masyarakat Aceh (Hanya 7 Juli) khususnya Banda Aceh dan sekitarnya," tulis Muzammil dalam caption foto undangan yang diunggahnya dua hari yang lalu.

Dari pantauan Republika.co.id melalui live Instagram Muzammil pada akun pribadi miliknya @muzammilbh pagi ini, Jumat (7/7), akad pernikahan dimulai dengan lantunan ayat suci Alquran surah An-nisa ayat 34 oleh Muzammil sendiri. Suasana masjid juga terlihat ramai oleh para jamaah yang menyaksikan akad tersebut.
(Sumber :https://news.detik.com/berita/d-3551793/profil-singkat-sonia-istri-muzammil-hasballah-yang-curi-perhatian)